PALING UPDATE
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Home Lintas Daerah

Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

in Lintas Daerah
374
0
Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

DPD LDII Kota Tangerang menggelar Festival Anak Saleh (FAS) mengusung tema “Mewujudkan Generasi Unggul dengan 29 Karakter Luhur, Menuju Indonesia Emas 2045”. Acara berlangsung di Gedung Serba Guna Al Furqon Al Hakim, Karawaci, Minggu (23/11). Foto: LINES

548
SHARES
2.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Tangerang (26/11). DPD LDII Kota Tangerang menggelar Festival Anak Saleh (FAS) mengusung tema “Mewujudkan Generasi Unggul dengan 29 Karakter Luhur, Menuju Indonesia Emas 2045”. Acara berlangsung di Gedung Serba Guna Al Furqon Al Hakim, Karawaci, Minggu (23/11).

Wali Kota Tangerang, Sachrudin berkesempatan hadir dan membuka FAS DPD LDII Kota Tangerang. Dalam sambutannya ia menekankan pentingnya kolaborasi pentahelix seluruh elemen untuk mewujudkan generasi unggul, berkarakter melalui berbagai program pembinaan. “Kegiatan ini merupakan upaya strategis untuk membentuk sikap dan mental masyarakat,” ujarnya.

Selanjutnya Sachrudin memaparkan peran pemerintah dalam bidang pembangunan SDM melalui penguatan kebijakan Kota Layak Anak melalui pelayanan dan pendampingan. Menurutnya, keberhasilan dalam pembinaan generasi muda merupakan hasil kerjasama semua pihak di antaranya, pemerintah, instansi pendidikan, orangtua dan elemen masyarakat lainnya.

“Kita perlu menciptakan ruang aman untuk anak, saat ini Kota Tangerang tengah menggalakkan program Kota Layak Anak. Karena pemimpin masa depan adalah anak cucu kita saat ini, maka kita perlu fasilitasi dari sekarang,” ucap Walikota yang mendapat penghargaan sebagai Kota Layak Anak tingkat Nindya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Agustus lalu.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan Umum dan Kesejahteraan Rakyat (Asda I) Gubernur Banten, Komarudin, menyampaikan permohonan maaf Gubernur Banten berhalangan hadir karena agenda kenegaraan lain. “Namun, hal ini tidak mengurangi dukungan pemerintah provinsi kepada LDII Kota Tangerang,” ujarnya.

Selaras dengan Wali Kota Tangerang, Komarudin memaparkan pemerintah provinsi hadir dengan membangun akses pendidikan bagi masyarakat. “Tentunya, fokus utama kami semua anak-anak di Banten dapat bersekolah, jangan sampai ada yang tidak sekolah dengan alasan apapun,” ucapnya.

Komarudin juga memaparkan tiga isu utama di dunia pendidikan yang perlu diantisipasi dan mendapat perhatian khusus. “Pertama adalah tindakan kekerasan, kedua perundungan dan ketiga paham radikalisme. Ini tidak boleh ada di lingkungan manapun, khususnya pendidikan, kami yakin LDII mampu membentuk lingkungan sehat tanpa tiga isu tersebut,” jelas Komarudin.

Sementara itu, Ketua LDII Kota Tangerang Muhammadiah mengatakan, pembinaan generasi penerus sudah seharusnya menjadi kepedulian dan tanggung jawab semua pihak. “Kolaborasi yang saling mendukung mendorong terlaksananya kegiatan positif untuk masa depan yang lebih baik,” ujarnya.

Wali Kota Tangerang, Sachrudin saat mendatangi acara Festival Anak Saleh LDII Tangerang. Foto: LINES

FAS merupakan kegiatan rutin yang diadakan LDII sebagai wadah untuk menggali potensi generasi penerus. Turut hadir pada pembukaan FAS LDII Kota Tangerang, Kepala Kemenag Kota Tangerang Lin Sholihin, Camat Karawaci Achmad Zuldin Syafii, Wakapolsek Karawaci AKP Sugito beserta jajaran, Babinsa dan Babinkamtibmas wilayah setempat.

Kegiatan kali ini diikuti generasi penerus dari seluruh Pimpinan Cabang LDII dari seluruh kecamatan yang ada di Kota Tangerang, seluruhnya berjumlah 12 PC dengan jumlah peserta 400 lebih generasi penerus usia PAUD, SD, SMP dan SMA. Dipandu langsung oleh 100 orang lebih panitia serta 60 dewan juri lomba.

Gelaran FAS merupakan lomba uji kemampuan peserta didik usia dini sampai dengan remaja, seperti lomba hafidz Al Quran, khutbah Jumat, hafalan dalil-dalil, menulis pegon, cerdas cermat, adzan, qiro’at, hafalan doa, serta lomba mewarnai bagi usia dini. Selain itu diramaikan dengan hadirnya Bazar UMKM, yang diikuti oleh 35 stand perwakilan PC LDII se-Kota Tangerang. (Thifla/Lines)

Tags: Festival Anak Saleh LDIILDII CimoneLDII TangerangLDII Tangerang KotaWali Kota Tangerang

Related Posts

LDII Wonogiri Ikuti Rakorwil Jateng, Soroti Penguatan Organisasi dan Pendidikan
Lintas Daerah

LDII Wonogiri Ikuti Rakorwil Jateng, Soroti Penguatan Organisasi dan Pendidikan

by admin
November 23, 2025
0

Kendal (23/11). LDII Jawa Tengah menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) II di Kompleks GNBS Kebonadem, Barangsong, Kendal, Minggu, (16/11). Forum ini membahas...

Read more
Jelang Muswil LDII Kepri, Ketum Ajak Media Evaluasi Program Kerja LDII
Lintas Daerah

Jelang Muswil LDII Kepri, Ketum Ajak Media Evaluasi Program Kerja LDII

by admin
November 23, 2025
0

Batam (23/11). Ketua Umum DPP LDII, KH Chriswanto Santoso mengajak wartawan untuk mengevaluasi program kerja dan memberi masukan DPW LDII Kepulauan Riau....

Read more
LDII Pemalang Perkuat Sinergi Kamtibmas Lewat Audiensi dengan Polsek
Lintas Daerah

LDII Pemalang Perkuat Sinergi Kamtibmas Lewat Audiensi dengan Polsek

by admin
November 23, 2025
0

Pemalang (23/11). Pengurus PC LDII Kecamatan Pemalang menemui Kapolsek untuk memperkuat kerja sama di bidang keamanan dan ketertiban masyarakat. Pertemuan tersebut juga...

Read more
Terima Audiensi, Bupati Serang Apresiasi Program Pengabdian dan Zero Waste LDII
Lintas Daerah

Terima Audiensi, Bupati Serang Apresiasi Program Pengabdian dan Zero Waste LDII

by admin
November 23, 2025
0

Serang (23/11). DPD LDII Kabupaten Serang audiensi dengan Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah, di Pendopo Setda Kabupaten Serang, pada Senin (17/11). Ketua DPD...

Read more
Pemkab Serang Apresiasi LDII, Konsisten Bina Umat di Tengah Modernisasi
Lintas Daerah

Pemkab Serang Apresiasi LDII, Konsisten Bina Umat di Tengah Modernisasi

by admin
November 23, 2025
0

Serang (23/11). Pengasuh Ponpes Moderat At-Thohiriyah KH Muhammad Tohir mengisi tausiyah pada pengajian akbar yang digelar DPD LDII Kabupaten Serang di Gedung...

Read more
Komitmen Cegah Terorisme Sejak Dini, LDII Luwu Utara Terima Penghargaan dari BNPT
Lintas Daerah

Komitmen Cegah Terorisme Sejak Dini, LDII Luwu Utara Terima Penghargaan dari BNPT

by admin
November 23, 2025
0

Luwu Utara (23/11). DPD LDII Luwu Utara menerima piagam penghargaan dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Penghargaan tersebut merupakan apresiasi atas dukungan...

Read more

Trending

DPP LDII Kolaborasi dengan Ponpes Gadingmangu Gelar Pelatihan Registri Nasional
Nasional

DPP LDII Kolaborasi dengan Ponpes Gadingmangu Gelar Pelatihan Registri Nasional

2 minutes ago
Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter
Lintas Daerah

Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

8 minutes ago
Menghitung Tanpa Angka
Nasehat

Menghitung Tanpa Angka

2 days ago
LDII Wonogiri Ikuti Rakorwil Jateng, Soroti Penguatan Organisasi dan Pendidikan
Lintas Daerah

LDII Wonogiri Ikuti Rakorwil Jateng, Soroti Penguatan Organisasi dan Pendidikan

3 days ago
Jelang Muswil LDII Kepri, Ketum Ajak Media Evaluasi Program Kerja LDII
Lintas Daerah

Jelang Muswil LDII Kepri, Ketum Ajak Media Evaluasi Program Kerja LDII

3 days ago
Nuansa Persada

Majalah Resmi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Hubungi kami untuk layanan iklan online: marketing@nuansaonline.com

Follow Us

Recent News

DPP LDII Kolaborasi dengan Ponpes Gadingmangu Gelar Pelatihan Registri Nasional

DPP LDII Kolaborasi dengan Ponpes Gadingmangu Gelar Pelatihan Registri Nasional

November 26, 2025
Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

November 26, 2025

ARSIP

  • Iklan
  • Privacy & Policy

© 2021 - Designed by GenerusMedia

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ekonomi Bisnis
  • Energi
  • Fa Aina Tadzhabun
  • Iptek
  • Apa Siapa
  • Digital
  • Hukum
  • Jejak Islam
  • Kesehatan
  • Kisah Teladan
  • Laporan
  • Lentera Hati
  • Liputan Khusus
  • Lintas Daerah
  • Resonansi
  • Olah Raga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Remaja
  • Siraman Rohani
  • Khutbah (PDF)
    • Khutbah Jumat Bahasa Arab
    • Idul Fitri Bahasa Arab
    • Idul Fitri (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (ust. Imam Rusdi)
    • Idul Adha (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (Kediri 2017)

© 2021 - Designed by GenerusMedia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In