PALING UPDATE
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Home Lintas Daerah

Hadiri Semiloka MUI DIY, LDII Dukung Keluarga Tangguh Finansial dan Emosional

in Lintas Daerah
390
0
553
SHARES
2.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Sleman (30/11). Pengurus Perempuan LDII Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Fitri Anomsari dan Ira Fatmawati menghadiri “Seminar dan Lokakarya (Semiloka) Membangun Keluarga Tangguh Finansial dan Emosional”. Acara tersebut dihelat Komisi Perempuan, Remaja, dan Keluarga, MUI DIY, di Grand Keisha Yogyakarta, pada Sabtu (23/11).

“Semiloka ini merupakan langkah maju MUI DIY dalam membantu orangtua mendidik anak, di tengah gempuran pengaruh negatif yang sulit dibendung,” ujar Ketua Biro Pemberdayaan Perempuan dan Kesejahteraan Keluarga (PPKK) DPW LDII DIY, Fitri Anomsari.

Langkah strategisnya, Fitri mengungkapkan, DPW LDII DIY, melalui kelompok kerja (Pokja) Perempuan LDII DIY, siap bekerja sama dengan MUI DIY mendukung terwujudnya keluarga tangguh, “Yang berakhlakul karimah,” imbuhnya.

Dalam semiloka tersebut, Dosen Psikologi UIN Sunan Kalijaga, Maya Fitria menjelaskan, untuk mewujudkan keluarga yang tangguh, diperlukan komunikasi yang baik, saling mendukung secara emosional, “Mengembangkan pola hidup sehat, dan meningkatkan pendidikan agama,” katanya.

Sementara itu narasumber lainnya, psikolog, Asmar mengungkapkan, perlu adanya peningkatan kemampuan seseorang untuk menghadapi dan mengatasi kesulitan yang dihadapi. “Melalui penanaman regulasi emosi, pengendalian impuls, optimisme dan empati,” pungkasnya.

Asmar melanjutkan, peningkatan peran individu untuk membangun ketahanan keluarga, melalui optimalisasi delapan fungsi keluarga. “Fungsi keagamaan, sosial budaya, cinta kasih, perlindungan, reproduksi, sosial, pendidikan, ekonomi, dan lingkungan,” ujarnya.

Terkait ketahanan keluarga pada aspek ekonomi, Asmar menjelaskan, sebuah keluarga dapat memenuhi kebutuhan anggotanya melalui pembagian tugas dan peran, “Menanamkan nilai-nilai keuangan keluarga, merencanakan keuangan keluarga dan pengembangan kemampuan individu untuk meningkatkan penghasilan,” tuturnya.

“Yang dimaksud fungsi ekonomi keluarga adalah memenuhi kebutuhan hidup anggota keluarga, membagi tugas dan peranan, menanamkan nilai-nilai keuangan keluarga, merencanakan keuangan keluarga, dan mengembangkan kemampuan individu dengan meningkatkan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” jelasnya.

Setelah aspek ketahanan keluarga secara finansial, selanjutnya diperlukan dukungan aspek ketahanan keluarga secara emosial. Dalam semiloka ini, disampaikan materi lokakarya “Menjadi Orangtua Asyik untuk Anak”.

Anggota Komisi Pemberdayaan Perempuan, Remaja dan Keluarga MUI DIY, Fatma Amilia menjelaskan, setidaknya ada empat peran dan tanggung jawab orangtua. Pertama perawatan, meliputi menjaga kebersihan dan kesehatan, kedua pengasuhan meliputi memenuhi kebutuhan pangan, pakaian, dan tempat tinggal.

“Ketiga perlindungan, meliputi menjamin anak dalam keadaan aman dan selamat. melindungi anak dari perlakukan kekejaman, kekerasan, penganiayaan dan perlakuan salah lainnya. Keempat pendidikan, meliputi memberi keteladanan dan pembiasaan untuk membangun karakter positif, dan memberi rangsangan serta latihan agar kemampuannya meningkat,” urainya.

Selanjutnya, narasumber lainnya, Mahasiswa Doktoral Kajian Budaya dan Media UGM, Sarjoko menjelaskan, untuk menjadi orangtua yang asyik, perlu melaksanakan tiga hal. “Yaitu, berkomunikasi, mendengarkan, dan memberikan pengakuan,” imbuhnya.

Ia mengatakan, mendengar adalah cara termudah untuk membangun komunikasi dengan anak. “Awali dengan pertanyaan sederhana, seperti, bagaimana tadi di sekolah?,” pungkas Sarjoko.

Tags: LDII DIYldii yogyaSemiloka MUI DIY

Related Posts

LDII Aceh Pantau Hilal Syakban di Aceh Besar dan Lhokseumawe
Lintas Daerah

LDII Aceh Pantau Hilal Syakban di Aceh Besar dan Lhokseumawe

by admin
January 30, 2026
0

Aceh (30/1). DPW LDII Aceh melaksanakan pengamatan hilal Syakban di Balai Observatorium Tgk Chik Kuta Karang, Aceh Besar dan Bukit Blang Tiron,...

Read more
LDII Sulteng dan Alkhairaat Tegaskan Peran Dakwah dalam Menjaga Nasionalisme
Lintas Daerah

LDII Sulteng dan Alkhairaat Tegaskan Peran Dakwah dalam Menjaga Nasionalisme

by admin
January 29, 2026
0

Palu (29/1). Jajaran pengurus DPW LDII Provinsi Sulawesi Tengah silaturahim ke Kantor Pengurus Besar (PB) Alkhairaat di Kota Palu. Kunjungan diterima Ketua...

Read more
Audiensi dengan Stakeholder, LDII Labuan Komitmen Sinergi dengan Forkopimcam
Lintas Daerah

Audiensi dengan Stakeholder, LDII Labuan Komitmen Sinergi dengan Forkopimcam

by admin
January 29, 2026
0

Pandeglang (29/1). Untuk mempererat silaturahim dan sinergi dengan para pemangku kepentingan di tingkat kecamatan, PC LDII Kecamatan Labuan audiensi dengan Forum Koordinasi...

Read more
Gubernur Pramono Anung: “Soal Kebangsaan, LDII Lebih Kebangsaan, Daripada yang Mengaku-ngaku Kebangsaan”
Lintas Daerah

Gubernur Pramono Anung: “Soal Kebangsaan, LDII Lebih Kebangsaan, Daripada yang Mengaku-ngaku Kebangsaan”

by admin
January 23, 2026
0

Jakarta (23/1). Dewan Pimpinan Wilayah LDII DKI Jakarta menggelar pengukuhan kepengurusan organisasi periode 2025-2030. Pengukuhan tersebut berlangsung di Balai Agung, Balaikota DKI...

Read more
LDII Pemalang Hadiri Upacara HAB ke-80 Kemenag, Perkuat Sinergi Kerukunan Daerah
Lintas Daerah

LDII Pemalang Hadiri Upacara HAB ke-80 Kemenag, Perkuat Sinergi Kerukunan Daerah

by admin
January 21, 2026
0

Pemalang (21/1). Jajaran pengurus DPD LDII Kabupaten Pemalang menghadiri upacara peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia. Kegiatan tersebut digelar...

Read more
Santri PPM Ar-Royyan Angkat Kuliner Nusantara Lewat MasterChef Tumpeng Festival
Lintas Daerah

Santri PPM Ar-Royyan Angkat Kuliner Nusantara Lewat MasterChef Tumpeng Festival

by admin
January 21, 2026
0

Yogyakarta (21/1). Pondok Pesantren Mahasiswa Ar-Royyan Baitul Hamdi di bawah naungan LDII Yogyakarta menggelar kompetisi MasterChef bertajuk Tumpeng Festival: Highlighting Nusantara Cuisine...

Read more

Trending

Ponpes Wali Barokah dan FKG IIK Bhakti Wiyata Jalin Kerja Sama Bidang Kesehatan Santri
Nasional

Ponpes Wali Barokah dan FKG IIK Bhakti Wiyata Jalin Kerja Sama Bidang Kesehatan Santri

1 day ago
LDII Aceh Pantau Hilal Syakban di Aceh Besar dan Lhokseumawe
Lintas Daerah

LDII Aceh Pantau Hilal Syakban di Aceh Besar dan Lhokseumawe

1 day ago
LDII Sulteng dan Alkhairaat Tegaskan Peran Dakwah dalam Menjaga Nasionalisme
Lintas Daerah

LDII Sulteng dan Alkhairaat Tegaskan Peran Dakwah dalam Menjaga Nasionalisme

2 days ago
Audiensi dengan Stakeholder, LDII Labuan Komitmen Sinergi dengan Forkopimcam
Lintas Daerah

Audiensi dengan Stakeholder, LDII Labuan Komitmen Sinergi dengan Forkopimcam

2 days ago
Meraih Keberkahan Rezeki Menuju Keluarga Harmoni
Nasehat

Meraih Keberkahan Rezeki Menuju Keluarga Harmoni

3 days ago
Nuansa Persada

Majalah Resmi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Hubungi kami untuk layanan iklan online: marketing@nuansaonline.com

Follow Us

Recent News

Ponpes Wali Barokah dan FKG IIK Bhakti Wiyata Jalin Kerja Sama Bidang Kesehatan Santri

Ponpes Wali Barokah dan FKG IIK Bhakti Wiyata Jalin Kerja Sama Bidang Kesehatan Santri

January 30, 2026
LDII Aceh Pantau Hilal Syakban di Aceh Besar dan Lhokseumawe

LDII Aceh Pantau Hilal Syakban di Aceh Besar dan Lhokseumawe

January 30, 2026

ARSIP

  • Iklan
  • Privacy & Policy

© 2021 - Designed by GenerusMedia

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ekonomi Bisnis
  • Energi
  • Fa Aina Tadzhabun
  • Iptek
  • Apa Siapa
  • Digital
  • Hukum
  • Jejak Islam
  • Kesehatan
  • Kisah Teladan
  • Laporan
  • Lentera Hati
  • Liputan Khusus
  • Lintas Daerah
  • Resonansi
  • Olah Raga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Remaja
  • Siraman Rohani
  • Khutbah (PDF)
    • Khutbah Jumat Bahasa Arab
    • Idul Fitri Bahasa Arab
    • Idul Fitri (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (ust. Imam Rusdi)
    • Idul Adha (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (Kediri 2017)

© 2021 - Designed by GenerusMedia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In