PALING UPDATE
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Home Headlines

Masjid LDII Selalu ‘Dipel’ Untuk Jaga Kebersihan

in Headlines, Nasional
372
0
Masjid LDII Selalu ‘Dipel’ Untuk Jaga Kebersihan

LDII selalu menjaga kebersihan masjidnya termasuk dengan rutin mengepel masjid. Foto: LINES.

551
SHARES
2.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta (3/8). Sekretaris Umum (Sekum) DPP LDII, Dody Taufiq Wijaya menekankan pentingnya menjaga kebersihan di tempat ibadah. Hal ini ia tegaskan dalam acara Kerja Bakti Nasional 2025 yang diselenggarakan di kantor DPP LDII, Jakarta, Minggu (3/8/2025).

Kerja bakti tersebut mengangkat tema “Kerja Bakti Bersama untuk Negeri”. Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak oleh warga LDII di seluruh Indonesia dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80.

“Kegiatan kerja bakti melibatkan pembersihan berbagai fasilitas umum dan sarana ibadah, termasuk masjid, pondok pesantren, aula, gedung sekolah, hingga fasilitas umum di sekitar lingkungan LDII,” kata Dody.

Salah satu kegiatan yang menjadi perhatian publik adalah mengepel lantai masjid, yang oleh sebagian pihak sempat disalahartikan. Sekum Dody meluruskan isu negatif tentang masjid LDII yang selalu dipel. Ia menegaskan kegiatan mengepel masjid bukanlah bentuk diskriminasi terhadap warga dari luar LDII. Melainkan, cerminan dari budaya kebersihan yang memang sudah menjadi rutinitas warga LLDII

“Bukan soal siapa yang salat, lalu masjidnya dipel. Esensinya adalah warga LDII mencintai kebersihan dan kesehatan lingkungan. Jadi, kita secara rutin menerapkan kebersihan, termasuk mengepel dan membersihkan semua alat ibadah maupun sarana-prasarana di sekitarnya,” ujarnya.

Ia juga menekankan bahwa masjid-masjid LDII bersifat terbuka untuk umum. Tidak ada larangan bagi masyarakat luar yang ingin beribadah atau sekadar beristirahat di masjid LDII.

“Silakan, masjid itu terbuka untuk umum. Siapapun yang mau sholat, tadarus, atau beristirahat di masjid kami, dipersilakan. Yang penting menjaga kebersihan sesuai syariat Islam,” tegasnya.

Dody juga menambahkan bahwa membersihkan tempat ibadah adalah hal yang lazim dilakukan oleh semua ormas Islam dan pengurus masjid pada umumnya. LDII hanya menekankan rutinitas ini sebagai bentuk implementasi nilai-nilai Islam tentang kebersihan dan thaharah (kesucian).

“Saya pikir semua ormas Islam dan semua masjid selalu menjaga kebersihan dan kesucian. Itu bagian dari ajaran Islam dan tanggung jawab sosial kita bersama,” pungkasnya.

Kerja Bakti Nasional LDII merupakan agenda rutin tahunan yang selalu digelar pada bulan Agustus. Kegiatan ini sebagai bentuk kontribusi LDII dalam menjaga lingkungan dan memperingati kemerdekaan bangsa. Tidak hanya di Jakarta, Kerja Bakti Nasional LDII juga diselenggarakan di Jawa Timur yang dipimpin dan diresmikan langsung oleh Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso.

Tags: Kebersihan MasjidKerja Bakti Bersama untuk NegeriKerja Bakti NasionalMasjid LDII Dipel

Related Posts

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar
Nasional

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

by admin
November 2, 2025
0

Jombang (2/11). Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu berkolaborasi dengan Puskesmas Perak menggelar seminar bertajuk "Makanan Sehat, Santri Hebat" pada Rabu (29/10). Kegiatan tersebut...

Read more
Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara
Nasional

Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara

by admin
November 2, 2025
0

Nganjuk (2/11). Pondok Pesantren (Ponpes) Al Ubaidah Kertosono, Nganjuk, Jawa Timur menggelar upacara memperingati Hari Santri Nasional, pada Rabu (22/10). Upacara tersebut...

Read more
Perkuat Komitmen Peningkatan Kualitas Pendidikan Islam, DPP LDII Kunjungi Ponpes Gadingmangu
Nasional

Perkuat Komitmen Peningkatan Kualitas Pendidikan Islam, DPP LDII Kunjungi Ponpes Gadingmangu

by admin
November 2, 2025
0

Jombang (2/11). DPP LDII mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu pada Jumat (24/10). Kegiatan tersebut bertujuan untuk mensurvei dan mendalami tata kelola manajemen...

Read more
Peringati Hari Santri Nasional 2025, Kemenag Jombang Apresiasi Ponpes Gadingmangu
Nasional

Peringati Hari Santri Nasional 2025, Kemenag Jombang Apresiasi Ponpes Gadingmangu

by admin
October 29, 2025
0

Jombang (29/10). Kemenag Jombang mengapresiasi peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang digelar oleh Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala...

Read more
Ponpes Gadingmangu Meriahkan HSN 2025 dengan Berbagai Lomba
Nasional

Ponpes Gadingmangu Meriahkan HSN 2025 dengan Berbagai Lomba

by admin
October 29, 2025
0

Jombang (29/10). Ribuan santri Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu, Jombang mengikuti berbagai perlombaan memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2025, pada Minggu (12/10). Kegiatan...

Read more
Ponpes Gadingmangu, Kemenag, dan DLH Helat Gerakan Sampah Jadi Sedekah
Nasional

Ponpes Gadingmangu, Kemenag, dan DLH Helat Gerakan Sampah Jadi Sedekah

by admin
October 29, 2025
0

Jombang (29/10). Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu, Kementrian Agama, dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jombang berkolaborasi dalam program Gema Sajadah (Gerakan Madrasah;...

Read more

Trending

Pikiran Sederhana
Nasehat

Pikiran Sederhana

18 hours ago
Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar
Nasional

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

2 days ago
LDII Audiensi dengan Bupati Muara Enim Dukung Program Pembangunan Daerah
Lintas Daerah

LDII Audiensi dengan Bupati Muara Enim Dukung Program Pembangunan Daerah

2 days ago
LDII Kalbar: Konsolidasi Ormas Keagamaan Bisa Satukan dan Perkuat Umat
Lintas Daerah

LDII Kalbar: Konsolidasi Ormas Keagamaan Bisa Satukan dan Perkuat Umat

2 days ago
Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara
Nasional

Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara

2 days ago
Nuansa Persada

Majalah Resmi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Hubungi kami untuk layanan iklan online: marketing@nuansaonline.com

Follow Us

Recent News

Pikiran Sederhana

Pikiran Sederhana

November 3, 2025
Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

November 2, 2025

ARSIP

  • Iklan
  • Privacy & Policy

© 2021 - Designed by LataniyaWeb

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ekonomi Bisnis
  • Energi
  • Fa Aina Tadzhabun
  • Iptek
  • Apa Siapa
  • Digital
  • Hukum
  • Jejak Islam
  • Kesehatan
  • Kisah Teladan
  • Laporan
  • Lentera Hati
  • Liputan Khusus
  • Lintas Daerah
  • Resonansi
  • Olah Raga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Remaja
  • Siraman Rohani
  • Khutbah (PDF)
    • Khutbah Jumat Bahasa Arab
    • Idul Fitri Bahasa Arab
    • Idul Fitri (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (ust. Imam Rusdi)
    • Idul Adha (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (Kediri 2017)

© 2021 - Designed by LataniyaWeb

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In