PALING UPDATE
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Home Lintas Daerah

LDII Polanharjo Apresiasi Jumat Curhat Polres Klaten

in Lintas Daerah
373
0
551
SHARES
2.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Klaten (2/11). Kapolres Klaten, AKBP Warsono menggelar acara “Jumat Curhat” di Gedung Serbaguna Annur, Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah pada Jumat (1/11/2024). Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi warga. Sekitar 150 warga hadir, termasuk tokoh masyarakat dan lintas agama, untuk menyampaikan aspirasi langsung kepada jajaran kepolisian.

Dalam sambutannya, Warsono menjelaskan bahwa kegiatan “Jumat Curhat” bertujuan mendengar langsung keluhan dan harapan masyarakat. “Kami ingin agar kehadiran Polri benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, dan kami bisa memahami aspirasi warga secara langsung,” ujarnya. Melalui kegiatan ini, Polri berharap dapat memberikan solusi yang nyata bagi masyarakat Klaten.

Salah satu keluhan yang muncul adalah masalah serangan hama tikus yang mengancam lahan pertanian warga. Para petani menyampaikan kekhawatiran ini karena berdampak pada program ketahanan pangan nasional.

“Kami mengimbau agar para petani menggunakan cara penanganan yang aman, seperti perangkap dan racun tikus, serta menghindari penggunaan listrik. Keselamatan tetap harus jadi prioritas. Jangan sampai ingin mengusir tikus, tetapi justru membahayakan nyawa manusia,” tegasnya.

Warsono juga memperkenalkan program perekrutan Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) yang akan menjaring lulusan SMK bidang pertanian, perikanan, dan gizi. Program ini bertujuan mendukung ketahanan pangan melalui kompetensi khusus yang relevan. Bagi warga yang berminat, pendaftaran bisa dilakukan melalui bagian SDM Polres Klaten.

Ketua PC LDII Polanharjo, Suprapto Yudho Lelono, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Kapolres Klaten dalam kegiatan ini. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian Kapolres dan jajaran. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut agar permasalahan masyarakat dapat segera ditangani,” ujarnya.

Suprapto menambahkan, selain mendengarkan aspirasi, Polres Klaten juga menyerahkan bantuan sosial kepada warga tidak mampu. Aksi ini menunjukkan kepedulian polisi terhadap masyarakat yang membutuhkan dan memperkuat kehadiran Polri sebagai pengayom masyarakat.

“Kegiatan Jumat Curhat ini diharapkan memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat, sehingga tercipta suasana aman, nyaman, dan sejahtera di Klaten,” tutupnya. (FWI/Rizal)

Tags: Jumat Curhat Polres KlatenLDII Polanharjo

Related Posts

Cetak Generasi Profesional Religius, LDII Kota Tangerang Gelar Festival Anak Saleh
Lintas Daerah

Cetak Generasi Profesional Religius, LDII Kota Tangerang Gelar Festival Anak Saleh

by admin
November 26, 2025
0

Tangerang (23/11). DPD Kota Tangerang menggelar Festival Anak Saleh (FAS) di Gedung Serba Guna Al Furqon Al Hakim, Karawaci, Tangerang, Banten, pada...

Read more
Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter
Lintas Daerah

Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

by admin
November 26, 2025
0

Tangerang (26/11). DPD LDII Kota Tangerang menggelar Festival Anak Saleh (FAS) mengusung tema “Mewujudkan Generasi Unggul dengan 29 Karakter Luhur, Menuju Indonesia...

Read more
LDII Wonogiri Ikuti Rakorwil Jateng, Soroti Penguatan Organisasi dan Pendidikan
Lintas Daerah

LDII Wonogiri Ikuti Rakorwil Jateng, Soroti Penguatan Organisasi dan Pendidikan

by admin
November 23, 2025
0

Kendal (23/11). LDII Jawa Tengah menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) II di Kompleks GNBS Kebonadem, Barangsong, Kendal, Minggu, (16/11). Forum ini membahas...

Read more
Jelang Muswil LDII Kepri, Ketum Ajak Media Evaluasi Program Kerja LDII
Lintas Daerah

Jelang Muswil LDII Kepri, Ketum Ajak Media Evaluasi Program Kerja LDII

by admin
November 23, 2025
0

Batam (23/11). Ketua Umum DPP LDII, KH Chriswanto Santoso mengajak wartawan untuk mengevaluasi program kerja dan memberi masukan DPW LDII Kepulauan Riau....

Read more
LDII Pemalang Perkuat Sinergi Kamtibmas Lewat Audiensi dengan Polsek
Lintas Daerah

LDII Pemalang Perkuat Sinergi Kamtibmas Lewat Audiensi dengan Polsek

by admin
November 23, 2025
0

Pemalang (23/11). Pengurus PC LDII Kecamatan Pemalang menemui Kapolsek untuk memperkuat kerja sama di bidang keamanan dan ketertiban masyarakat. Pertemuan tersebut juga...

Read more
Terima Audiensi, Bupati Serang Apresiasi Program Pengabdian dan Zero Waste LDII
Lintas Daerah

Terima Audiensi, Bupati Serang Apresiasi Program Pengabdian dan Zero Waste LDII

by admin
November 23, 2025
0

Serang (23/11). DPD LDII Kabupaten Serang audiensi dengan Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah, di Pendopo Setda Kabupaten Serang, pada Senin (17/11). Ketua DPD...

Read more

Trending

LDII Dorong Santri Ponpes Gadingmangu Olah Sampah Jadi Rupiah
Nasional

LDII Dorong Santri Ponpes Gadingmangu Olah Sampah Jadi Rupiah

2 hours ago
Cetak Generasi Profesional Religius, LDII Kota Tangerang Gelar Festival Anak Saleh
Lintas Daerah

Cetak Generasi Profesional Religius, LDII Kota Tangerang Gelar Festival Anak Saleh

3 hours ago
DLH Jatim Gelar Bimtek Pengelolaan Lingkungan Hidup di Ponpes Wali Barokah
Nasional

DLH Jatim Gelar Bimtek Pengelolaan Lingkungan Hidup di Ponpes Wali Barokah

4 hours ago
DPP LDII Kolaborasi dengan Ponpes Gadingmangu Gelar Pelatihan Registri Nasional
Nasional

DPP LDII Kolaborasi dengan Ponpes Gadingmangu Gelar Pelatihan Registri Nasional

4 hours ago
Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter
Lintas Daerah

Wali Kota Tangerang Buka Festival Anak Saleh LDII, Tekankan Pembinaan Generasi Unggul dan Berkarakter

4 hours ago
Nuansa Persada

Majalah Resmi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Hubungi kami untuk layanan iklan online: marketing@nuansaonline.com

Follow Us

Recent News

LDII Dorong Santri Ponpes Gadingmangu Olah Sampah Jadi Rupiah

LDII Dorong Santri Ponpes Gadingmangu Olah Sampah Jadi Rupiah

November 26, 2025
Cetak Generasi Profesional Religius, LDII Kota Tangerang Gelar Festival Anak Saleh

Cetak Generasi Profesional Religius, LDII Kota Tangerang Gelar Festival Anak Saleh

November 26, 2025

ARSIP

  • Iklan
  • Privacy & Policy

© 2021 - Designed by GenerusMedia

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ekonomi Bisnis
  • Energi
  • Fa Aina Tadzhabun
  • Iptek
  • Apa Siapa
  • Digital
  • Hukum
  • Jejak Islam
  • Kesehatan
  • Kisah Teladan
  • Laporan
  • Lentera Hati
  • Liputan Khusus
  • Lintas Daerah
  • Resonansi
  • Olah Raga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Remaja
  • Siraman Rohani
  • Khutbah (PDF)
    • Khutbah Jumat Bahasa Arab
    • Idul Fitri Bahasa Arab
    • Idul Fitri (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (ust. Imam Rusdi)
    • Idul Adha (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (Kediri 2017)

© 2021 - Designed by GenerusMedia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In