PALING UPDATE
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Home Lintas Daerah

LDII Tengaran Latih Pemuda Jadi Pambiworo Berkarakter dan Berbahasa Luhur

in Lintas Daerah
391
0
LDII Tengaran Latih Pemuda Jadi Pambiworo Berkarakter dan Berbahasa Luhur

Pelatihan Dasar Pambiworo (Pembawa Acara/MC), digagas PC LDII Tengaran Semarang. Foto: LINES.

548
SHARES
2.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Semarang (7/11). Hujan deras tak menyurutkan tekad puluhan pemuda LDII untuk memadati Aula Masjid Barokah di Desa Sugihan, Kecamatan Tengaran, Semarang, Jawa Tengah pada Selasa, (21/10/2025). Mereka datang mengikuti Pelatihan Dasar Pambiworo (Pembawa Acara/MC), suatu kegiatan yang digagas PC LDII untuk membina generasi muda agar berilmu, berakhlak, dan berbahasa santun.

Sekitar 20 peserta dari berbagai masjid di bawah naungan LDII se-Kecamatan Tengaran mengikuti kegiatan yang dimulai sejak Magrib dan berakhir pukul 21.00 WIB. Usai salat berjamaah, pengurus LDII Tengaran, Siswo W, membuka kegiatan dengan menekankan pentingnya penguasaan adab berbahasa bagi generasi muda.

“Bahasa itu cerminan kepribadian. Pemuda LDII harus mampu berbicara dengan unggah-ungguh, terutama saat memandu acara pengajian, khaul, atau walimatul ‘ursy,” ujar Siswo dalam sambutannya.

Siswo mengatakan, LDII Tengaran berupaya menjaga warisan budaya sekaligus memperkuat moral generasi muda. Program pambiworo menjadi bagian dari pembinaan berkelanjutan agar para pemuda LDII tumbuh menjadi sosok yang beriman, berilmu, dan berkarakter luhur.

“Kegiatan ini diharapkan melahirkan generasi yang tidak hanya mampu tampil percaya diri di depan publik, tetapi juga menjunjung tinggi nilai adab dan budaya lokal. Sejalan dengan visi LDII dalam membentuk masyarakat profesional religius,” tuturnya.

Pelatihan menghadirkan pemerhati budaya Jawa sekaligus pengajar public speaking tradisional Jawa Tengah, Winarno. Ia mengajak peserta menelusuri sejarah lembaga pendidikan bahasa Jawa, mulai dari Pawiyatan Sang Paworo Punjer Kraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat yang berdiri pada 1745, hingga Permadani yang dirintis dalang kondang Ki Narto Sabdo.

Winarno menjelaskan, seorang pambiworo tak hanya harus pandai berbicara, tetapi juga memahami Pranata Adicara (tata acara) dan Pamedar Sabda (kemampuan berbicara dengan wibawa). Keduanya menjadi pondasi penting dalam seni pambiworo yang menuntut kehalusan tutur dan ketegasan sikap.

“Berbicara di depan umum itu bukan soal suara lantang, tapi tentang menjaga kehormatan bahasa dan niat yang tulus,” katanya menutup sesi pelatihan.

Sementara Gatot Sehendro, warga asal Lampung, menilai kegiatan ini memberinya wawasan baru. “Saya bukan orang Jawa, tapi penting belajar unggah-ungguh bahasa daerah. Ini melatih kesopanan dalam berbicara,” ujarnya.

Sedangkan, Sekretaris LDII Sugihan, Vicky Wulandari menyebut gaya penyampaian Winarno membuat peserta mudah memahami makna kesantunan dalam budaya Jawa. “Bahasanya lembut tapi tegas. Cara beliau mengajar membekas,” tuturnya.

Tags: BerbahasaJawa TengahKarakter LuhurLDII TengaranPambiworopemudaSemarang

Related Posts

LDII Kudus Turut Sukseskan Apel Akbar Hari Santri Nasional 2025
Lintas Daerah

LDII Kudus Turut Sukseskan Apel Akbar Hari Santri Nasional 2025

by admin
November 7, 2025
0

Kudus (7/11). Ribuan santri dari berbagai pondok pesantren, termasuk Pondok Pesantren Baitul Qudus di bawah naungan LDII Kudus, memadati Alun-Alun Simpang Tujuh...

Read more
LDII Klaten Ikuti Festival Keluarga Dorong Literasi Digital dan Gizi Seimbang
Lintas Daerah

LDII Klaten Ikuti Festival Keluarga Dorong Literasi Digital dan Gizi Seimbang

by admin
November 7, 2025
0

Klaten (7/11). DPD LDII Kabupaten Klaten berpartisipasi dalam Festival Keluarga 2025, yang digelar DPP LDII pada Sabtu (25/10). Kegiatan bertema “Digital Cermat,...

Read more
LDII Sidrap Helat Peresmian 6 Masjid Dirangkaikan Festival Anak Sholeh 2025
Lintas Daerah

LDII Sidrap Helat Peresmian 6 Masjid Dirangkaikan Festival Anak Sholeh 2025

by admin
November 7, 2025
0

Sidrap (7/11). DPD LDII Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) menggelar peresmian masjid yang dirangkaikan dengan pembukaan Festival Anak Sholeh. Bupati Sidrap yang diwakili...

Read more
Festival Generasi Saleh 2025 Bangun Karakter Religius Generasi Muda LDII Sukoharjo
Lintas Daerah

Festival Generasi Saleh 2025 Bangun Karakter Religius Generasi Muda LDII Sukoharjo

by admin
November 7, 2025
0

Sukoharjo (7/11). DPD LDII Kabupaten Sukoharjo menggelar Festival Generasi Saleh dan Pasanggiri 2025, untuk menumbuhkan karakter generasi muda yang berakhlak, cerdas, dan...

Read more
LDII Hadiri FGD Pencegahan Radikalisme Terhadap Kaum Perempuan Polda Lampung
Lintas Daerah

LDII Hadiri FGD Pencegahan Radikalisme Terhadap Kaum Perempuan Polda Lampung

by admin
November 7, 2025
0

Lampung (7/11). Pengurus DPW LDII Lampung menghadiri undangan Focus Group Discussion (FGD) Pencegahan Radikalisme Terhadap Kaum Perempuan, di Hotel Golden Tulip, Bandar...

Read more
LDII Malut Ikuti Silaturahim dan Dialog Kebangsaan yang Hadirkan KH Ma’ruf Amin
Lintas Daerah

LDII Malut Ikuti Silaturahim dan Dialog Kebangsaan yang Hadirkan KH Ma’ruf Amin

by admin
November 7, 2025
0

Ternate (7/11). DPW LDII Maluku Utara menghadiri “Silaturahim dan Dialog Kebangsaan” yang digelar Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Maluku Utara, pada Senin...

Read more

Trending

LDII Kudus Turut Sukseskan Apel Akbar Hari Santri Nasional 2025
Lintas Daerah

LDII Kudus Turut Sukseskan Apel Akbar Hari Santri Nasional 2025

3 hours ago
LDII Tengaran Latih Pemuda Jadi Pambiworo Berkarakter dan Berbahasa Luhur
Lintas Daerah

LDII Tengaran Latih Pemuda Jadi Pambiworo Berkarakter dan Berbahasa Luhur

3 hours ago
LDII Klaten Ikuti Festival Keluarga Dorong Literasi Digital dan Gizi Seimbang
Lintas Daerah

LDII Klaten Ikuti Festival Keluarga Dorong Literasi Digital dan Gizi Seimbang

3 hours ago
LDII Sidrap Helat Peresmian 6 Masjid Dirangkaikan Festival Anak Sholeh 2025
Lintas Daerah

LDII Sidrap Helat Peresmian 6 Masjid Dirangkaikan Festival Anak Sholeh 2025

3 hours ago
Festival Generasi Saleh 2025 Bangun Karakter Religius Generasi Muda LDII Sukoharjo
Lintas Daerah

Festival Generasi Saleh 2025 Bangun Karakter Religius Generasi Muda LDII Sukoharjo

3 hours ago
Nuansa Persada

Majalah Resmi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Hubungi kami untuk layanan iklan online: marketing@nuansaonline.com

Follow Us

Recent News

LDII Kudus Turut Sukseskan Apel Akbar Hari Santri Nasional 2025

LDII Kudus Turut Sukseskan Apel Akbar Hari Santri Nasional 2025

November 7, 2025
LDII Tengaran Latih Pemuda Jadi Pambiworo Berkarakter dan Berbahasa Luhur

LDII Tengaran Latih Pemuda Jadi Pambiworo Berkarakter dan Berbahasa Luhur

November 7, 2025

ARSIP

  • Iklan
  • Privacy & Policy

© 2021 - Designed by GenerusMedia

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ekonomi Bisnis
  • Energi
  • Fa Aina Tadzhabun
  • Iptek
  • Apa Siapa
  • Digital
  • Hukum
  • Jejak Islam
  • Kesehatan
  • Kisah Teladan
  • Laporan
  • Lentera Hati
  • Liputan Khusus
  • Lintas Daerah
  • Resonansi
  • Olah Raga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Remaja
  • Siraman Rohani
  • Khutbah (PDF)
    • Khutbah Jumat Bahasa Arab
    • Idul Fitri Bahasa Arab
    • Idul Fitri (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (ust. Imam Rusdi)
    • Idul Adha (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (Kediri 2017)

© 2021 - Designed by GenerusMedia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In