PALING UPDATE
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Nuansa Persada
No Result
View All Result
Home Nasional

Rakornas LDII Tekankan Pentingnya Peran Humas dalam Membangun Citra Organisasi

in Nasional
396
0
Rakornas LDII Tekankan Pentingnya Peran Humas dalam Membangun Citra Organisasi

Ketua DPP LDII, Rulli Kuswahyudi, menekankan pentingnya peran humas yang bernaung di Departemen Komunikasi, Informasi, dan Media (KIM) dalam mempublikasikan kontribusi LDII kepada masyarakat luas. Foto: LINES.

555
SHARES
2.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta (23/2). Ketua DPP LDII, Rulli Kuswahyudi, menekankan pentingnya peran humas yang bernaung di Departemen Komunikasi, Informasi, dan Media (KIM) dalam mempublikasikan kontribusi LDII kepada masyarakat luas. Menurutnya, humas memiliki tanggung jawab besar dalam menyebarluaskan informasi yang akurat, untuk menghindari kesalahpahaman dan persepsi negatif terhadap organisasi.

Pernyataan tersebut ia sampaikan dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) DPP LDII yang mengusung tema “Peningkatan Kapasitas Organisasi untuk Memperkuat Kolaborasi Menyukseskan Asta Cita”, yang berlangsung di Grand Ballroom Minhajurrosyidin, Jakarta, pada Sabtu (22/2).

Dalam pandangannya, media sosial kini menjadi ladang penyebaran informasi yang tanpa batas. Hal ini menyebabkan banyaknya informasi yang tidak terverifikasi menyebar luas, sehingga masyarakat perlu meningkatkan literasi digital. Ia menyoroti fenomena post-truth, yakni informasi yang terus-menerus disebarluaskan dapat membentuk stereotip dan prasangka di benak publik, yang pada akhirnya dapat dengan mudah diprovokasi.

“Media massa atau media sosial adalah alat yang ampuh dalam mempengaruhi persepsi publik. Jika sebuah informasi terus-menerus diulang, maka akan menciptakan stereotip dan prasangka yang mengendap dalam kognitif publik, yang suatu saat dapat dengan mudah diprovokasi,” ujar Rulli.

Untuk itu, ia menekankan pentingnya pengelolaan media massa dan media sosial organisasi. Rulli menyebutkan bahwa dari total 38 provinsi di Indonesia, DPW LDII yang telah memiliki media massa mencapai 37 provinsi. Ia mendorong setiap DPW untuk mengaktifkan website organisasi di setiap daerah agar menjadi sumber informasi yang kredibel.

Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya pemanfaatan media sosial seperti Instagram, TikTok, Twitter, dan Facebook sebagai sarana penyebaran informasi. “Saat ini, masyarakat, terutama generasi muda, tidak lagi mencari informasi melalui website, tetapi lebih banyak mengandalkan TikTok dan media sosial lainnya,” lanjutnya.

Untuk mengelola berita, ia mendorong pengurus LDII di seluruh Indonesia untuk memberdayakan Kelompok Kerja (Pokja) LDII News Network (LINES) dengan memberdayakan generasi muda dalam mengelola media massa dan media sosial, “Kami di DPP rutin membuka pelatihan jurnalistik yang menyasar generasi muda mengajak mereka untuk berkreasi dan menggunakan media sosial dengan bijak,” tekannya.

Sementara itu, Ketua Departemen Komunikasi, Informasi, dan Media (KIM) DPP LDII, Ludhy Cahyana, mengungkapkan bahwa informasi yang tersimpan dalam benak publik dan terus beredar di media sosial, dapat membentuk pola pikir dan perilaku publik terhadap suatu objek berita. Hal ini membutuhkan upaya besar untuk mengubah persepsi yang telah terbentuk.

“Fenomena post-truth dan false flag membuat kebenaran sering kali didasarkan pada persepsi, bukan fakta. Dalam kondisi seperti ini, seorang komunikator harus memiliki strategi yang tepat dalam menyampaikan informasi agar tidak mudah diputarbalikkan,” ungkap Ludhy.

Ia juga menambahkan bahwa penting bagi organisasi untuk memiliki narasi yang konsisten dan berbasis data dalam setiap publikasi, “Setiap konten yang kita produksi harus berdasarkan fakta dan dapat dipertanggungjawabkan. Jika kita lengah, maka pihak lain yang akan membentuk opini publik terhadap kita,” tegasnya.

Ludhy juga mengimbau agar pengurus DPW dapat menjalin komunikasi yang baik dengan media massa yang kredibel, serta memastikan bahwa informasi yang disampaikan dapat terindeks dengan baik di mesin pencari seperti Google, “Membangun hubungan dengan media massa yang kredibel akan membantu meningkatkan citra positif organisasi dan memastikan informasi yang benar tersampaikan kepada publik,” pungkasnya.

Tags: Citra OrganisasiHumasRakornas LDII

Related Posts

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar
Nasional

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

by admin
November 2, 2025
0

Jombang (2/11). Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu berkolaborasi dengan Puskesmas Perak menggelar seminar bertajuk "Makanan Sehat, Santri Hebat" pada Rabu (29/10). Kegiatan tersebut...

Read more
Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara
Nasional

Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara

by admin
November 2, 2025
0

Nganjuk (2/11). Pondok Pesantren (Ponpes) Al Ubaidah Kertosono, Nganjuk, Jawa Timur menggelar upacara memperingati Hari Santri Nasional, pada Rabu (22/10). Upacara tersebut...

Read more
Perkuat Komitmen Peningkatan Kualitas Pendidikan Islam, DPP LDII Kunjungi Ponpes Gadingmangu
Nasional

Perkuat Komitmen Peningkatan Kualitas Pendidikan Islam, DPP LDII Kunjungi Ponpes Gadingmangu

by admin
November 2, 2025
0

Jombang (2/11). DPP LDII mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu pada Jumat (24/10). Kegiatan tersebut bertujuan untuk mensurvei dan mendalami tata kelola manajemen...

Read more
Peringati Hari Santri Nasional 2025, Kemenag Jombang Apresiasi Ponpes Gadingmangu
Nasional

Peringati Hari Santri Nasional 2025, Kemenag Jombang Apresiasi Ponpes Gadingmangu

by admin
October 29, 2025
0

Jombang (29/10). Kemenag Jombang mengapresiasi peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang digelar oleh Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala...

Read more
Ponpes Gadingmangu Meriahkan HSN 2025 dengan Berbagai Lomba
Nasional

Ponpes Gadingmangu Meriahkan HSN 2025 dengan Berbagai Lomba

by admin
October 29, 2025
0

Jombang (29/10). Ribuan santri Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu, Jombang mengikuti berbagai perlombaan memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2025, pada Minggu (12/10). Kegiatan...

Read more
Ponpes Gadingmangu, Kemenag, dan DLH Helat Gerakan Sampah Jadi Sedekah
Nasional

Ponpes Gadingmangu, Kemenag, dan DLH Helat Gerakan Sampah Jadi Sedekah

by admin
October 29, 2025
0

Jombang (29/10). Pondok Pesantren (Ponpes) Gadingmangu, Kementrian Agama, dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jombang berkolaborasi dalam program Gema Sajadah (Gerakan Madrasah;...

Read more

Trending

Pikiran Sederhana
Nasehat

Pikiran Sederhana

6 hours ago
Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar
Nasional

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

1 day ago
LDII Audiensi dengan Bupati Muara Enim Dukung Program Pembangunan Daerah
Lintas Daerah

LDII Audiensi dengan Bupati Muara Enim Dukung Program Pembangunan Daerah

1 day ago
LDII Kalbar: Konsolidasi Ormas Keagamaan Bisa Satukan dan Perkuat Umat
Lintas Daerah

LDII Kalbar: Konsolidasi Ormas Keagamaan Bisa Satukan dan Perkuat Umat

1 day ago
Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara
Nasional

Peringati Hari Santri Nasional 2025, Ponpes Al Ubaidah Gelar Upacara

1 day ago
Nuansa Persada

Majalah Resmi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII). Hubungi kami untuk layanan iklan online: marketing@nuansaonline.com

Follow Us

Recent News

Pikiran Sederhana

Pikiran Sederhana

November 3, 2025
Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

Tingkatkan Kesadaran Gizi Santri, Ponpes Gadingmangu dan Puskesmas Perak Gelar Seminar

November 2, 2025

ARSIP

  • Iklan
  • Privacy & Policy

© 2021 - Designed by LataniyaWeb

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Ekonomi Bisnis
  • Energi
  • Fa Aina Tadzhabun
  • Iptek
  • Apa Siapa
  • Digital
  • Hukum
  • Jejak Islam
  • Kesehatan
  • Kisah Teladan
  • Laporan
  • Lentera Hati
  • Liputan Khusus
  • Lintas Daerah
  • Resonansi
  • Olah Raga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Remaja
  • Siraman Rohani
  • Khutbah (PDF)
    • Khutbah Jumat Bahasa Arab
    • Idul Fitri Bahasa Arab
    • Idul Fitri (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (ust. Imam Rusdi)
    • Idul Adha (ust. Aceng Karimullah)
    • Idul Fitri (Kediri 2017)

© 2021 - Designed by LataniyaWeb

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In